Jumat, 16 November 2012

Ear Candle



Ear Candle Aromatherapy merupakan terapi yang biasa digunakan oleh rakyat India untuk membersihkan kotoran dan toksin di dalam kuping.
Metode penggunaannya menggunakan lilin yang beraroma dan memiliki beberapa fungsi seperti : relaksasi, menenangkan syaraf-syaraf, menghilangkan stress, membuat anda cepat tidur, dan fungsi lainnya.
Cara menggunakan Ear Candle secara aman cukup mudah. Pertama, siapkan alat-alatnya:
- Ear Candle
- Korek Api
- Mangkok berisi air
- Kertas atau karton yg bagian tengahnya dilubangi

Setelah alat-alat sudah disiapkan, ikuti Langkah-langkah berikut ini:
- Masukkan Ear Candle pada karton yang bagian tengahnya telah dilubangi sampai sebatas garis. Hal ini           agar kotoran ear candle tidak jatuh ke wajah.
- Bakar bagian atas Ear Candle menggunakan korek api dan diamkan beberapa detik hingga bagian bawah Ear Candle keluar asap.
- Masukkan ke dalam telinga secukupnya secara tegak lurus. Tidak perlu khawatir karena lilin yang terbakar tidak akan meleleh seperti halnya lilin pada umumnya, karena bahan untuk ear candle ini berbeda dengan menggunakan beewax dan paraffin.
- Nikmati dan rasakan ear candle menyala sampai mencapai garis batas (kira-kira 10 menit).
- Jika telah mencapai garis batas, matikan Ear Candle dengan mencelupkan apinya ke dalam air.
- Jika anda penasaran ingin melihat kotoran telinga anda, bukalah sisa gulungan ear candle yang ada dan lihat hasilnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ruang Komentar